Kamis, 01 Juni 2023

CHAMOMILE TEA


 CHAMOMILE TEA

Teh chamomile terbuat dari ekstrak bunga tanaman chamomile (Matricaria recuita) yang berasal dari Eropa. Jenis teh ini termasuk dalam teh bebas kafein yang cukup populer dan banyak diminati. Tak hanya karena rasanya yang manis dan aromanya yang harum, teh chamomile juga dapat memberikan banyak manfaat bagi tubuh.

Berikut ini adalah beberapa manfaat teh chamomile yang dapat Anda peroleh dengan mengonsumsinya:

1. Meningkatkan kualitas tidur

Teh chamomile mampu memberikan efek menenangkan bagi tubuh dan meredakan kecemasan, sehingga dapat mendorong rasa kantuk. Efek ini diketahui berasal dari kandungan zat apigenin di dalamnya yang bekerja layaknya obat penenang.

2. Meredakan gejala flu

Gejala flu biasa, seperti hidung tersumbat dan sakit kepala, bisa membuat Anda merasa tidak nyaman saat menjalani aktivitas atau bahkan tidur. Nah, untuk meredakan gejalanya, Anda bisa coba minum teh chamomile hangat.

3. Menjaga kesehatan sistem pencernaan

Teh chamomile telah digunakan dalam pengobatan tradisional untuk mencegah dan mengatasi berbagai masalah pencernaan, termasuk sebagai obat perut panas serta penyakit asam lambung, diare, dan mual.


Selain berbagai manfaat di atas, teh chamomile juga diketahui dapat mencegah penuaan dini pada wajah, menjaga kepadatan tulang, menurunkan kolesterol, dan mengurangi risiko terkena penyakit jantung. Produk yang mengandung ekstrak kamomil, seperti salep dan gel, juga bisa dimanfaatkan sebagai obat wasir.


Sumber : https://www.alodokter.com/manfaat-teh-chamomile-bisa-membantumu-tidur-nyenyak

0 komentar:

Posting Komentar